Berita Terkini

Rapat Koordinasi Evaluasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Semester I Tahun 2022 KPU Provinsi Papua

#TemanPemilih
Untuk meningkatkan kualitas data pemilih, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua mengadakan kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Semester I Tahun 2022 KPU Provinsi Papua di Hotel Grand Abe Jayapura (30/7)
Kegiatan dibuka oleh Ketua KPU Provinsi Papua Diana Dorthea Simbiak yang didampingi oleh Adam Arisoi, Zandra Mambrasar. dan Theodorus Kossay.
Kegiatan ini dihadiri oleh Anggota KPU 29 yang Kabupaten/Kota yang membidangi Divisi Perencanaan, Data dan Informasi serta Operator Sidalih KPU se-Provinsi Papua.
Diana mengungkapkan bahwa begitu banyak kendala dan hambatan yang harus kita lalui dalam pelaksanaan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) akan tetapi semua hambatan dan masalah yang ada haruslah kita jadikan motifasi serta dorongan semangat guna perbaikan dan pemeliharaan data pemilih yang lebih baik lagi.
Data Pemilih yang bersih dan akurat baik juga mengurangi resiko, yang menjadi salah satu dari sekian sengketa di Mahkamah Konstitusi, dari sekian sengketa di Mahkamah Konstitusi (MK). Sehingga "Marilah kita tetap semangat dengan kerja-kerja kita demi perbaikan dan pemeliharaan data yang lebih baik, demi suksesnya Pemilu dan Pemilihan di Tahun 2024" tegasnya.
Selanjutnya, Anggota KPU Kabupaten/Kota masing-masing Satuan Kerja melaporkan setiap permasalahan terkait dengan data pemilih dan tindaklanjutnya kepada Ketua dan Anggota KPU Provinsi Papua.
#KPUMelayani
#PemiluSerentak2024

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 2,945 kali